#kenangan sewaktu acara konsulat, ketika sedang jadi ketua iss konsulat kalimantan
Sidogiri, adalah nama sebuah desa yang berada di Pasuruan Jawa Timur, berkecamatan di Kraton, dan tidak begitu jauh dari jalan raya Surabaya Malang, Surabaya Situbondo atau jalan raya Surabaya Banyuwangi.
Kalau anda datang dari luar kota, jika mengikuti pesawat atau kapal laut tentu akan melewati surabaya, baik itu dari bandara juanda, atau menggunakan kapal laut. setelah itu carilah bis dengan arah-arah yang di sebutkan di atas.
ya itulah gambaran singkat tentang sidogiri. sidogiri layak disebut dengan wisata religi, dan soko guru ekonomi karena beberapa hal:
1. BMT MASLAHAH
salah satu soko guru itu adalah koperasi, dan jika dilihat di desa sidogiri, terdapat beberapa badan yang mengurus dan mengelola keuangan ummat.
BMT Maslahah yang sebelumnya adalah BMT MMU dan berganti nama dan logo menjadi BMT maslahah, berawal dari uang patungan guru-guru madrasah miftahul ulum, akhirnya lahirlah BMT maslahah ini. more visit: klik
2. BMT UGT SIDOGIRI
BMT yang kedua adalah BMT Ugt sidogiri, ini adalah adik dari BMT Maslahah, akan tetapi karena perijinannya yang bersifat nasional, maka UGTlah yang memiliki cabang paling banyak dan sudah se indonesia, kalau di banding dengan BMT Maslahah. more info: klik
3. KOPONTREN SIDOGIRI
Ini adalah koperasi milik ponpes sidogiri untuk menyokong dan membantu perekonomin di pondok. sudah memiliki beberapa lini bisnis, yang diantaranya adalah basmalah, amdk santri, dan beberapa unit bisnis lainnya.
4. LAZ SIDOGIRI
LAZ adalah lembaga amil zakat juga berada di lingkungan pondok pesantren sidogiri, more: klik
5. EL-KAF SIDOGIRI
Elkaf adalah lembaga wakaf, berkantor sama dengan laz sidogiri, dan saat ini sudah memiliki ratusan aset dengan banyak dana-dana yang telah disalurkan.
6. BASMALAH SIDOGIRI
ini adalah unit dari kopontren, dan sudah memiliki puluhan cabang di jawa timur.
7. PONDOK PESANTREN SIDOGIRI
Ponpes tertua dan ponpes salaf di jawa timur, saat ini sudah berumur 280 tahun, dengan ribuan santri dan mungkin sudah mencapai jutaan alumni di indonesia bahkan di manca negara. more info: klik
8. PONDOK BANAT SIDOIRI
selain pondok banin atau pondok ikhwan atau pondok putra atau pondok cowok, di sidogiri juga ada pondok banat, atu pondok putri, atau pondok cewek, pondok banat ini berbeda kepengurusan dengan pondok putra, bahkan terdapat sekitar 10 pondok kepengasuhan di banat. 10 kepengasuhan tersebut, bersekolah di satu sekolah, yang berbeda hanya kegiatan ma'hadiyahnya.
9. PESAREAN SIDOGIRI
ini adalah oase bagi semua alumni sidogiri, bahkan bagi santri sidogiri secara keseluruhan, terletak di depan masjid sidogiri, tempat para ulama dan masyayikh sidogiri di makamkan.
M. Albilaluddin al-Banjari
CEO BilalGrup, Motivator, Entrepreneur
Hp: 0858-558-321-66,
Email: bilalgrups@gmail.com
Twitter: @malbilaluddin1
IG: Bilal Grup, BBM: 5F706F30,
ID Youtobe : M. AlbilaluddinID
Blog: bilalgrup.blogspot.com
No comments:
Post a Comment